Pages

Wednesday, February 2, 2011

ASI Eksklusif untuk Ghazy :)

Tak terasa sudah memasuki 2011, dan syukur Alhamdulillah tak terasa sudah berhasil memberikan ASI eksklusif untuk putra pertamaku “Ghazy Asadel Romadhona” selama 4 bulan 12 hari sampai hari ini..
Benar memang membaca sebuah post pada wall seorang teman di Facebook yang menyebutkan bahwa “Menyusui Itu Gampang tetapi Tidak Mudah”. Setelah melalui masa kehamilan 9 bulan, proses persalinan, ternyata perjalanan sebagai ibu baru masih panjang,dan diawali dengan memberikan ASI. Ya,dengan niat dan tekad bulat,Bismillahirrahmanirrahiim, Ghazyku harus mendapatkan ASI eksklusif.
Sejak memasuki kehamilan 8bulan,proses persalinan dan sampai hari ini, Alhamdulillah dapat kulalui tanpa kehadiran suami (ayah Ghazy) yang sedang melanjutkan studi S2 nya di belahan Eropa sana,tapi kata siapa kita harus menyerah,bermanja-manjaan dan berakibat produksi ASI menurun, jiwa labil,dll yang juga membuat Baby Ghazy merasakannya? Life Must Go On Rahma, dan masa ini tidak akan terulang kembali, So,just give all the best for Ghazy ^_~
Tepat usia Ghazy satu minggu, aku masih terpaku memandang “mesin kuning pemeras ASI” itu, hiks, tanpa diperas pake mesin aja, puting udah sakit n luka2 (akibat posisi menyusui n perlekatan yg salah), apalagi diperas pake mesin?masih aja bengong liat tuh mesin,tapi karena ingat bahwa minggu depan hrus masuk kuliah,krn sudah izin 2 minggu, pelan2 kuambil, dan kuperas!!
Subhanallah,ternyata ASI-ku banyak,melihat ASI yg banyak,akhirnya tiap waktu tiap hari aku makin tertantang untuk memompa dan memompa,selain menyusui Ghazy secara langsung. Karena ga cukup, akhirnya memulai hunting tempat penyimpanan ASI, jadi segala merek botol penyimpanan ASI kubeli. Yaa alhasil ga kerasa byk juga botolnya n kepake smua, tp nanti kalo program ASI eksklusifnya udahan,gausah beli lg buat adenya Ghazy dehh :D. Akhirnya sejak usia 2minggu Ghazy udah bisa ditinggal bundanya kuliah,dan Alhamdulillah ga bingung puting,jadi nge-dot mau, langsung dari bundanya juga mau :)
Tapi ga sampe disitu loh, pas sebulan mendekati masa cuti habis, langsung lebih giat memompa,secara nanti tiap hari harus ditinggal. Ehh ada kendala baru lagi, karena selama ini menetap di Jakarta, namun karena dipindahtugas ke Jogja, jadi mau ga mau siap2 angkut semua ASI buat dibawa ke Jogja, Karena banyak, Alhamdulillah berhasil membawa 2 coolerbox besar + 1 coolerbag yang dipenuhi dgn Icegel dan Blue ice ke atas pesawat. Pengalaman pertama naik pesawat rempong ma urusan ASI bukan barang bawaan laen,hehe,,dan Alhamdulillah lagi selama dalam perjalanan pesawat Ghazy anteng bobo sambil “ngempeng” ke bundanya,,
Setiap kejadian pasti ada hikmahnya,begitupun sejak dapat SK pindah ke Jogja. Gada keluarga, teman dan lingkungan baru, ternyata aku mendapat hikmah : jalanan tidak macet n having quality time with my adorable one. Istirahat bisa pulang buat menyusui n bermain bersamanya, adalah hikmah yang sangat luar biasa bagiku. Walaupun tiap minggu harus ditinggal bundanya yg masih harus menyelesaikan kuliah di Jakarta, tetapi dgn tabungan ASIku aku selalu tenang meninggalkannya, karena bagian dari tubuhku selalu bersamamu nak, semoga setiap tetesnya membekali dirimu sampai dewasa, menjadi anak sehat, pintar, sholeh, amiin,,, (mengutip doa Dr. Stella)
Mengutip sebuah artikel : “Setiap bayi yang terlahir ke dunia berhak mendapat perawatan fisik dan jiwa yang memadai. Terkait kegiatan menyusui, AIMI (Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia) sependapat bahwa proses menyusui melibatkan otak dan pikiran. Tepatnya paduan 3B yaitu Baby, Breast and Brain. “Baby (Bayi) merangsang Breast (Payudara) melalui kegiatan menyusu untuk mengirimkan sinyal ke Brain (otak). Sehingga Brain dapat memerintah Breast untuk menghasilkan ASI bagi Baby. Unsur 3B tadi harus optimal dan kompak. Caranya Baby harus menyusu dengan posisi badan dan pelekatan yang benar, Breast harus sesering mungkin dihisap dan dikosongkan, dan Brain harus dalam keadaan rileks, tidak stress, positive thinking dan percaya diri. “

Ayo ibu-ibu muda,semangat terus menyusuinya ya,dia bisa,saya bisa,kalian juga pasti bisa!!

If There is a will, there is a way,
By me as a working mom, a student of Master degree, and also a house mom ^_^

Many special Thanks to Dr. Stella (Facebook: Lactalea Breastfeeding) for d products,notes n answers, momycozy baby-shop for share d post and my lovely husband :)